Please take a moment to complete this survey below
Library's collection Library's IT development CancelMelihat permasalahan yang terjadi di masyarakat saat ini adalah bahwa
masyarakat kurang menghargai keberadaan tanaman obat di sekitar
lingkungannya yang sangat bermanfaat, khususnya bagi kesehatan mereka.
Mereka cenderung lebih menghargai kesehatan mereka dengan menaruh
kepercayaan pada obat-obatan pabrik yang justru mengandung bahan kimia.
Dikarenakan hal tersebut Departemen Kesehatan RI, berupaya untuk
mensosialisaikan pemanfaatan tanaman obat tersebut melalui upaya-upaya yang
telah dilakukan sampai saat ini, yang salah satunya dikenal dengan istilah TOGA
atau Taman Obat keluarga.
Tapi sayangnya upaya tersebut kurang terealisasi dengan baik, yang dikarenakan
kurangnya informasi dan aplikasi nyata pada saat pensosialisasian tersebut.
Melalui perancangan Desain Komunikasi Visual Iklan Layanan Masyarakat
tentang pemanfaatan SDA (flora) untuk meningkatkan kesehatan masyarakat ini,
penulis ingin turut serta membantu upaya sosialisasi tersebut melalui perancangan
desain komunikasi visual yang diaplikasikan melalui berbagai media, yang
disesuaikan dengan fungsi serta efktifitas pesan yang akan disampaikan.
Perancangan Desain komunikasi visual ini memakai pendekatan positif, dengan
mengemukakan manfaat, khasiat tanaman obat tersebut disertai cara
pembudidataannya, sehingga masyarakat akan menjadi semakin jelas akan
keberadaan dan kegunaan tanaman obat, yang pada akhirnya memotivasi mereka
untuk turut serta memanfaatkannya.