Please take a moment to complete this survey below
Library's collection Library's IT development CancelPerencanaan saluran dengan rumus Manning menggunakan koefisien
kekasaran Manning (n) sebagai salah satu parameternya yang dipengaruhi oleh
kekasaran permukaan saluran. Jika saluran yang direncanakan mempunyai
kekasaran permukaan yang berbeda-beda antara satu sisi dengan sisi lainnya atau
disebut juga sebagai saluran yang mempunyai kekasaran majemuk, maka
diperlukan koefisien kekasaran Manning ekivalen (ne) dalam perencanaan saluran
tersebut. Banyaknya metode perhitungan koefisien kekasaran Manning ekivalen
ini maka dilakukan penelitian untuk membandingkan metode-metode tersebut
dengan hasil penelitian di laboratorium.
Penelitian di laboratorium dilakukan dengan membuat suatu model
saluran dengan penampang berbentuk trapesium simetris dengan lebar dasar 5 cm
dan kemiringan sisi 45? serta kemiringan memanjang 0.005, model saluran ini
mempunyai kekasaran permukaan yang berbeda-beda pada sisinya. Penelitian ini
dilakukan dengan debit dan kombinasi kekasaran permukaan yang bervariasi.
Dari hasil penelitian ini ternyata terdapat dua metode yang hasilnya
paling mendekati hasil laboratorium, yaitu metode Shear force II dan metode
component roughness is linearly proportional to wetted perimeter, dengan
masing-masing mempunyai perbedaan hasil rata-rata sebesar 7.01163% dan
4.4716 %.