Please take a moment to complete this survey below
Library's collection Library's IT development CancelIntiland Tower Surabaya adalah salah satu arsitektur ramah lingkungan,
dengan semboyan ?Health of Future?. Konsep perancangan arsitektur Intiland
Tower ini dirancang menjadi sebuah gedung yang peduli terhadap kesehatan fisik
maupun mental penghuninya, karena penempatan balkon serta teras yang tersebar
merata pada tiap lantai. Desain gedung yang cenderung ramping juga
membuahkan akses langsung ruang per ruang dengan sinar matahari maupun
udara segar, sehingga penghematan listrik dapat dilakukan. Melalui metode
penelitian kualitatif dan kuantitatif, dilakukan penelitian keefektifan penerapan
sistem pencahayaan alami yang berpedoman pada konsep ramah lingkungan, dan
perolehan cahaya alami dibandingkan dengan Standar Nasional Indonesia, serta
memperoleh tanggapan pengguna ruang terhadap kenyamanan pada kantor
manajemen gedung Intiland Tower Surabaya diperoleh. Melalui metode analisis
data deskripsi, hasil analisis dari penelitian sistem pencahayaan alami di kantor
manajemen gedung Intiland Tower dijabarkan.