Please take a moment to complete this survey below
Library's collection Library's IT development CancelSaat ini artikel ilmiah mudah sekali didapatkan, karena banyaknya
peneliti yang melakukan penelitian dan penemuan baru. Namun semakin
bertambahnya artikel ilmiah tersebut tidak diiringi dengan ketersediaan aplikasi
untuk membantu proses pencarian artikel yang terkait. Aplikasi pencarian yang
tersedia saat ini hanya melakukan proses pencarian berdasarkan string matching
kata yang dicari. Dalam penelitian ini akan dibuat sebuah aplikasi pencarian
berdasarkan keterkaitan kata kunci dengan menggunakan metode fuzzy
relationship.
Aplikasi pencarian ini dibangun dengan bahasa pemrograman PHP dan
mysql sebagai database-nya Sistem operasi yang dipakai adalah Windows XP.
Metode dalam fuzzy relationship yang dipakai adalah keyword to paper, paper to
paper, dan paper to keyword dan keyword to keyword. Selain itu, juga dipakai
komponen untuk mengubah file pdf ke format plain text.
Berdasarkan hasil uji coba yang telah dilakukan, proses searching untuk
25 artikel membutuhkan waktu kurang dari 5 detik. Untuk proses indexing, hal ini
dipengaruhi oleh jumlah halaman tiap artikel.