Please take a moment to complete this survey below
Library's collection Library's IT development CancelPemakaian dan penggunaan medan magnet sebagai tenaga dorong alat-alat
transportasi telah banyak dirintis oleh negara - negara maju. Khususnya
suatu alat transportasi kapal laut yang tidak lagi menggunakan baling - baling
sebagai tenaga pendorongnya, melainkan dengan menggunakan tenaga dorong
medan magnet. Dalam penulisan tugas akhir ini akan dibuktikan kemampuan
medan magnet sebagai tenaga penggerak kapal melalui suatu percobaan.
Percobaan dilakukan dengan membuat suatu model kapal magnetik yang
berukuran 20 cm x 20 cm x 40 cm dari bahan mika plastik dan bahan almunium
sebagai kerangka. Tegangan DC diberikan kepada kedua buah lempeng elektrode
sehingga arus listrik muncul diantara kedua elektrode melalui medium air. Tegak
lurus dengan arus yang timbul diantara kedua elektrode tersebut dibangkitkan
suatu medan magnet yang kuat yang diperoleh dari sebuah elektromagnet
menyerupai bentuk huruf " C " berbahan silicon steel 27ZH95. Hubungan dari
adanya arus listrik dan medan magnet menimbulkan gaya magnetik yang
berfungsi sebagai tenaga dorong dari model kapal magnetik tersebut.
Setelah 15,64 detik menempuh jarak 80 cm, model kapal magnetik dapat
mencapai kecepatan maksimum 7,58 cm / dtk dengan massa beban seberat 7 kg
Kecepatan tersebut diperoleh dengan mengalirkan arus elektrode sebesar 5 A dan
arus kumparan sebesar 4 A pada air dengan konduktifitas 0,04 (Q.cm)' 1 dan kadar
garam 3,5 %. Kecepatan dari model kapal magnetik dapat dinaikkan dengan
memperbesar arus elektrode dan / arus kumparan