Please take a moment to complete this survey below

Library's collection Library's IT development Cancel

Prototipe sistem akses email berbasiskan web internet

Sejalan dengan berkembangnya teknologi, pertukaran informasi yang pada
waktu lalu sangatlah sulit, kini mulai teratasi dengan adanya jaringan komputer
internasional atau yang dikenal dengan Internet. Salah satu hasil dari teknologi
yang menggunakan jaringan komputer adalah surat elektronik (electronic mail)
yang lebih dikenal dengan e-mail.
Sistem akses e-mail ini dibuat dengan menggunakan fasilitas internet dan
World Wide Web. Keuntungan menggunakan World Wide Web antara lain adalah
adanya user interface yang disertai tampilan grafis yang manis. Sistem ini sendiri
dijalankan diatas platform Microsoft Windows NT Server, karena Microsoft
Internet Information Server 4.0 atau IIS 4.0 yang digunakan sebagai web server
dapat bekerja dengan baik bila dijalankan diatas Windows NT Server. Pemilihan
IIS 4.0 sebagai web server ini, juga didasarkan oleh adanya salah satu fasilitas IIS
4.0 yang diperlukan dalam pengerjaan sistem ini yaitu protokol pengiriman pesan
atau Simple Mail Transfer Protocol (SMTP) Service.
Teknologi yang digunakan dalam system ini adalah Active Server Pages
atau yang lebih dikenal dengan ASP. ASP merupakan salah satu teknologi dari
Microsoft yang ditempelkan dalam web server. Halaman web ini berada dalam
suatu web server, dimana web server ini juga dihubungkan dengan suatu database
server yaitu SQL Database Server. Database server ini digunakan untuk
menyimpan struktur data seperti data-data para user, baik itu data pribadi user
ataupun surat-surat yang dimiliki oleh setiap user.
Hasil uji coba di laboratorium menunjukkan bahwa sistem yang dibuat ini
dapat berjalan dengan baik. Namun, hal yang sama belum tentu terjadi bila sistem
ini dijalankan pada skala yang sesungguhnya. Hal ini disebabkan karena sistem ini
tidak hanya bergantung pada perancangan sistem dan pemrograman, melainkan
juga tergantung pada hardware yang digunakan.

Creator(s)
  • (23493101) INGRID REGINA
Contributor(s)
  • Petrus Santoso → Advisor 1
  • Kartika Gunadi → Examination Committee 1
Publisher
Universitas Kristen Petra; 2000
Language
Indonesian
Category
s1 – Undergraduate Thesis
Sub Category
Skripsi/Undergraduate Thesis
Source
Skripsi No. 00/E/KOM/004/061; Ingrid Regina (23493101)
Subject(s)
  • INTERNET (COMPUTER NETWORKS)
File(s)

Similar Collection

by creator, contributor, or subject