Please take a moment to complete this survey below
Library's collection Library's IT development CancelPerancangan Interior Beauty and Healthy Spa dimaksudkan untuk
memenuhi kebutuhan masyarakat kota di Surabaya. Ruang-ruang yang akan
dirancang meliputi ruang reception, customer service, ruang tunggu, salon, mini
bar serta ruang-ruang perawatan badan dan wajah. Adapun fasilitas yang
disediakan meliputi perawatan wajah, badan dan rambut serta dilengkapi juga
dengan penjualan produk-produk spa. Tema dan konsep perancangan diambil dari
air yang merupakan unsur terpenting dari perawatan spa itu sendiri. Oleh karena
itu, bentukan ruang yang terbentuk mengacu pada bentukan yang dinamis.
Penggunaan warna-wama yang natural serta penggunaan bahan-bahan alami
diharapkan dapat memberikan suasana santai yang ingin dicapai. Penggunaan
bahan pada elemen interior harus dapat mudah dibersihkan dan tidak menjadi
sumber polutan. Kesemuanya ini dimaksudkan agar mengarah ke interior yang
sehat.
Dengan adanya perancangan spa ini diharapkan dapat memberikan manfaat
kepada para penggunanya serta dapat menjawab kebutuhan masyarakat kota
Surabaya akan sebuah tempat untuk mencari kebugaran dan perawatan tubuh.