Please take a moment to complete this survey below
Library's collection Library's IT development CancelBuah-buahan adalah salah satu kebutuhan pangan manusia yang sangat
penting. Oleh karena itu, buah-buahan segar semakin banyak dikonsumsi oleh
masyarakat. Kecenderungan buah yang cepat membusuk menuntut pihak penjual
buah untuk memiliki suatu sistem penyimpanan buah yang baik. Agar buah sampai di
tangan konsumen dalam keadaan tetap segar, maka buah perlu disimpan di dalam
cold storage.
Cold storage adalah suatu ruang penyimpanan yang dikondisikan pada suatu
temperatur tertentu, berfungsi untuk mendinginkan barang yang tersimpan di
dalamnya, sehingga diperlukan suatu sistem pendingin yang terdiri dari kompresor,
kondensor, katup ekspansi serta evaporator.
Cold storage yang direncanakan, digunakan untuk menyimpan buah apel
dengan kapasitas 5 ton pada temperatur 3 ?C, karena pada temperatur 3 ?C buah apel
yang tersimpan di dalamnya tidak cepat masak serta tidak cepat rusak . Pembahasan
cold storage didasarkan pada perhitungan beban pendinginan, pemilihan kompresor,
kondensor, evaporator serta katup ekspansi.