Please take a moment to complete this survey below
Library's collection Library's IT development CancelPerumahan tidak hanya sebuah bangunan fisik yang memberi naungan,
tetapi juga dipergunakan untuk melayani berbagai kebutuhan penghuninya.
Sehingga perlu perhatian dari segenap pelaku yang terlibat di dalam proses
pengembangan untuk menciptakan suatu lingkungan perumahan yang layak
dihuni dan dapat mengakomodasi berbagai kebutuhan penghuninya. Penelitian
ini bertujuan untuk mendapatkan gambaran umum tentang tahapan pengembangan
perumahan, prosedur yang dilalui dan pelaku yang terlibat serta komponen yang
terdapat di dalam proses pengembangan perumahan di Makassar untuk
menciptakan suatu lingkungan perumahan seperti yang dimaksud. Untuk
mencapai tujuan ini, maka diadakan studi kasus berapa pengamatan di lapangan
dan wawancara langsung dengan pihak PT.X yang berlokasi di Makassar.
Hasil analisa data menunjukkan ada 5 tahapan pengembangan
perumahan di Makassar, yaitu tahap pencarian lokasi, pendanaan, perijinan dan
pembebasan tanah, konstruksi, serta tahap penjualan dan pemeliharaan. Adapun
pelaku-pelaku yang terlibat dalam tahapan pengembangan perumahan ini adalah
Pengembang, Kontraktor, Suplier Material, Pemerintah, dan Konsumen.
Pengembang merupakan pelaku utama dari proses pengembangan karena
pengembanglah yang memprakarsai proses tersebut. Di dalam proses
pengembangan terdapat 7 komponen yang berperan, yaitu tanah, rencana tapak,
prasarana lingkungan, fisik rumah, prasarana jalan, pembiayaan, dan fasilitas
lingkungan.