Please take a moment to complete this survey below
Library's collection Library's IT development CancelDalam era persaingan industri yang semakin ketat, perusahaan manufaktur
dituntut untuk menghasilkan produk yang berkualitas tinggi, yaitu produk yang
sesuai dengan spesifikasi produk dan sesuai (bahkan melebihi) dengan kemauan
konsumen dengan biaya yang rendah. Salah satu alat untuk memenuhi dua hal
tersebut adalah dengan adanya program biaya kualitas. Biaya kualitas merupakan
biaya yang membebani biaya produksi, sehingga secara langsung biaya ini sangat
membebani perusahaan.
Tugas akhir yang dilakukan di PT Kuda Laut Mas adalah bertujuan untuk
meningkatkan mutu dari produk yang dihasilkan dengan bantuan analisa biaya
kualitas dan alat-alat kualitas. Mengingat persaingan didunia industri yang sangat
ketat maka menghasilkan produk berkualitas tinggi dengan biaya rendah merupakan
hal yang sangat diutamakan oleh perusahaan ini. tetapi justru hal mengenai biaya
kuahtas yang benar-benar terjadi tidak disadari oleh pihak perusahaan.
Perhitungan biaya kualitas adalah penting untuk menarik perhatian
manajemen terhadap masalah kualitas. Bahkan tanpa adanya program biaya
kualitas seringkali pihak manajemen tidak menyadari bahwa mereka memiliki
masalah kualitas. Dengan adanya program ini, PT Kuda Laut Mas dapat
mengevaluasi langkah-langkah apa yang sekiranya perlu diambil dalam usaha
perbaikan biaya ini, karena perbaikan biaya berarti peningkatan profit perusahaan
dan diharapkan dapat meningkatkan kualitas produk.