Please take a moment to complete this survey below
Library's collection Library's IT development CancelSensitivitas respons merupakan tingkat perubahan respons sebagai
dampak adanya perubahan stimuli. Dengan adanya perubahan slogan iklan "Geng
Hijau" pada produk rokok Sampoerna Hijau akan berdampak pada sensitivitas
respons konsumen, sehingga akan mempengaruhi apakah konsumen akan
membeli atau tidak. Respons positif terhadap perubahan slogan iklan
"Geng Hijau" akan memungkinkan konsumen melakukan pembelian pada produk
rokok Sampoerna Hijau dan sebaliknya respons negatif akan menghalangi
konsumen dalam melakukan pembelian rokok Sampoerna Hijau.
Slogan iklan Sampoerna Hijau merupakan slogan iklan yang kreatif dan
unik, dimana terdapat perubahan pada slogan iklannya yang lama dan yang baru.
Perubahan tersebut akan menimbulkan sesuatu yang berbeda dalam diri konsumen
sehingga mereka menyadari aspek-aspek utama yang diubah pada slogan iklan
"Geng Hijau" yang baru. Dari perubahan-perubahan tersebut akan diteliti
seberapa besar tingkat sensitivitas konsumen.