Please take a moment to complete this survey below
Library's collection Library's IT development CancelVertikal drain yang dikombinasikan dengan surcharge load umumnya digunakan untuk memperbaiki tanah lunak yang dalam. Surcharge load dalam sistem ini menggunakan urugan tambahan yang nantinya harus dibuang setelah penurunan rencana tercapai. Cara ini membutuhkan banyak uang dan waktu. Penelitian di masa lalu menunjukkan bahwa suatu kantong pasir yang dibuat dengan dongkrak dengan beban tertentu ternyata menghasilkan daya dukung ultimate yang lebih tinggi dibandingkan gaya dongkrak yang digunakan saat pembuatan kantong pasir tersebut. Penelitian yang lain menunjukkan bahwa bila suatu kumpulan tiang diletakkan di bawah suatu urugan maka di dalam urugan terjadi "arching effect" yang menyebabkan seluruh berat urugan akan dipikul oleh susunan tiang tersebut. Berdasarkan atas penemuan-penemuan diatas, suatu sistem baru
dengan menggunakan susunan kantong pasir dipelajari untuk menggantikan sistem yang disebutkan di atas Beberapa model dari timbunan dengan kumpulan kantong pasir dibawahnya dipelajari dengan mengamati distribusi dari penurunannya.