Please take a moment to complete this survey below
Library's collection Library's IT development CancelUntuk menjajaki kemungkinan youngster.co.id dalam menembus pasar
dan memposisikan perusahaan baru ini di tengah-tengah konsumennya maka saat
ini telah dilakukan analisis mengenai Segmentation, Targeting and Positioning
(STP). Data dikumpulkan melalui pendalaman pendapat sebanyak 30 partisipan
yang diambil di berbagai tempat keramaian dengan metode wawancara.
Hasil wawancara membuktikan bahwa youngster.co.id telah memenuhi
persyaratan segmentasi pasar dimana Youngster.co.id ternyata secara demografis
dapat diterima pada berbagai lapisan umur antara 17 dan seterusnya. Secara
wilayah, Youngster.co.id juga cocok pada berbagai segmen penduduk di seluruh
penjuru Surabaya dengan penekanan pada segmen masyarakat kalangan ekonomi
menengah ke atas yang gemar melakukan hangout dan menggemari alat-alat
kehidupan berbasis teknologi.
Anak muda di Surabaya senang dengan hadirnya Youngster.co.id dan
mengharapkan menjadi pemain tunggal di Surabaya bagi penyediaan informasi
anak muda dan dunia hiburan. Dari strategi positioning yang ditempuh oleh
Youngster.co.id diketahui bahwa desain web dari situs tersebut dianggap baik dan
cocok untuk anak muda. Dari hasil pendalaman melalui wawancara juga,
diketahui bahwa ada hal yang harus segera diperbaiki yaitu dengan penggunaan
motto dari Youngster.co.id yang dinilai kurang cocok oleh para anak muda,
namun secara keseluruhan, isi situs dari Youngster.co.id telah mampu memenuhi
selera anak muda sehingga perusahaan ini layak untuk diujicobakan di tengah-tengah
masyarakat anak muda Surabaya.