Please take a moment to complete this survey below

Library's collection Library's IT development Cancel

Resor hotel dan konservasi cemara udang di pantai Lombang, Madura

Perencanaan Fasilitas ini berfungsi sebagai fasilitas objek wisata sekaligus sarana akomodasinya yang direncanakan dengan fasilitas konservasi cemara udang sebagai fasilitas pendukungnya. Mewadahi kegiatan pariwisata yang ada direncanakan fasilitas yang utama yaitu fasilitas resor hotel, terdapat fasilitas-fasilitas umum yang dapat digunakan oleh masyarakat umum untuk kegiatan pribadi. Pendekatan perancangan yang di pakai untuk menyelesaikan desain adalah pendekatan budaya dengan chanel reinterpretasi, dimana dari pendekatan tersebut dihasilkan desain arsitektur yang mengangkat nilai-nilai dasar tradisional budaya Madura yang diintepretasikan ke dalam bentuk-bentuk moderen. Konsep perancangan dari fasilitas ini, perancang ingin memberikan sebuah resor hotel yang memiliki keunikan tersendiri yang menjadikan resor hotel tersebut menjadi berbeda dari resor hotel lainnya yang sudah ada. Karena itu perancang memberikan fasilitas konservasi cemara udang karena vegetasi ini merupakan vegetasi khusus yang hanya tumbuh secara alami pada pantai Lombang ini, vegetasi ini juga sudah sangat dikenal bagi masyarakat luas sebagai ciri khas dari pulau Madura. Pendalaman yang diambil adalah pendalaman landscape, diambil untuk memaksimalkan view dan kenyamanan pengguna.

Creator(s)
  • (22406065) ALEXANDER ANGKAWIJAYA
Contributor(s)
  • I Gusti Nyoman Sulendra → Advisor 1
  • Altrerosje Asri → Examination Committee 1
Publisher
Universitas Kristen Petra; 2010
Language
Indonesian
Category
s1 – Undergraduate Thesis
Sub Category
Laporan Perancangan Arsitektur
Source
Laporan Perancangan Arsitektur No. 06022949/ARS/2010; Alexander Angkawijaya (22406065)
Subject(s)
  • HOTELS, TAVERNS, ETC.
  • RESORTS
File(s)

Similar Collection

by creator, contributor, or subject