Please take a moment to complete this survey below
Library's collection Library's IT development CancelTugas akhir ini akan membahas tiga jenis algoritma kliping poligon, yaitu
algoritma Sutherland Hodgeman, Weiler Atherton dan G .Greiner & K. Hormann.
Masing-masing algoritma akan diuji keandalannya dalam hal kecepatan dan
keberhasilan dalam menampilkan hasil yang benar.
Sebagai algoritma pembanding akan digunakan algoritma Sutherland
Hodgeman karena Weiler Atherton merupakan pengembangan dari algoritma
Sutherland Hodgeman, sedangkan algoritma G. Greiner & K. Hormann
merupakan algoritma terbaru yang menggunakan pendekatan yang berbeda dalam
menghasilkan output.
Hasil pengujian menunjukkan bahwa algoritma tercepat adalah algoritma
Sutherland Hodgeman, diikuti oleh algoritma Weiler Atherton, baru kemudian
algoritma G. Greiner & K. Hormann.
Pada kasus di mana algoritma Sutherland Hodgeman tidak dapat digunakan,
algoritma Weiler Atherton lebih baik dari algoritma G. Greiner & K. Hormann
jika digunakan pada subyek poligon dengan jumlah titik yang banyak, karena
semakin banyak titik yang diuji oleh algoritma G. Greiner & K. Hormann semakin
besar pula peluang terjadinya kesalahan penghitungan.