Please take a moment to complete this survey below

Library's collection Library's IT development Cancel

Penggembangan dan potensi upacara nyadran sebagai salah satu obyek wisata budaya di Sidoarjo

Indonesia sangat terkenal dengan potensi budaya yang bervariasi salah satunya
adalah upacara - upacara tradisional. Upacara - upacara ini dapat dikemas sebagai obyek
wisata budaya yang menampilkan keunikan tradisi penduduk lokal. Jawa Timur
mempunyai banyak obyek wisata budaya berupa upacara salah satunya adalah Upacara
Nyadran yang ada di Sidoarjo. Upacara ini masih kurang dikenal oleh para wisatawan
walaupun upacara tersebut telah dimasukkan dalam kalender kepariwisataan. Upacara
Myadran ini belum dapat menarik banyak wisatawan, hal tersebut disebabkan karena
curangnya promosi, perbaikan prasarana dan sarana, serta penyediaan sumber daya
nanusia yang terlatih dan terdidik. Oleh sebab itu penulis meneliti apakah Upacara
Nyadran dapat lebih dikenal para wisatawan dengan mengemasnya sebagai paket wisata?udaya yang dapat dipesan sewaktu-waktu.
Adapun tujuan penelitian ini adalah menyumbangkan saran-saran dalam rangka
nengembangkan Upacara Nyadran menjadi lebih menarik agar layak dijual. Hal-hal
Dembenahan yang penulis sarankan antara lain meliputi : Disparda setempat memberikan
penyuluhan dan bimbingan sadar wisata kepada masyarakat Balong Dowo, membuka
alur angkutan umum, membuat papan petunjuk wisata di tempat strategis, menjaga
kebersihan lingkungan sekitarnya, membuka toko cinderamata dan meningkatkan
pengelolaan kesenian daerah Sidoarjo.
Selain itu penulis juga menyarankan untuk perbaikan dalam penyusunan program
paket wisata dan pengadaan promosi dengan membuat folder yang lebih menarik serta
lengkap dengan memasukkan nama orang yang dapat dihubungi dari Dinas Pariwisata
bagian pemasaran dengan tujuan supaya Upacara Nyadran dapat dijadikan paket wisata
sewaktu-waktu. Persyaratan yang diusulkan oleh penulis adalah agar pemesanan
sebaiknya tiga hari sebelumnya. Dengan demikian, Upacara Nyadran dapat dipersiapkan
dengan lebih sempurna agar promosi dari mulut ke mulut dapat terlaksana karena para
visatawan yang menghadiri upacara tersebut sudah amat terkesan.

Creator(s)
  • (91396022) PANGESTU SRI ASIH
  • (91396079) FELISIA SANTOSO
Contributor(s)
  • Yacintha Yoranouw Suryawijaya → Advisor 1
  • Tio Sally Puspasari → Examination Committee 1
Publisher
Universitas Kristen Petra; 2000
Language
Indonesian
Category
d3 – Diploma 3
Sub Category
Tugas Akhir
Source
Tugas Akhir No. 398/PAR/2000; Pangestu Sri Asih (91396022), Felisia Santoso (91396079)
Subject(s)
  • NYADRAN-RITES AND CEREMONIES-SIDOARJO-TOURIST TRADE
File(s)

Similar Collection

by creator, contributor, or subject