Please take a moment to complete this survey below
Library's collection Library's IT development CancelHotel Resor dengan Fasilitas Rekreasi Air adalah sebuah desain arsitektur untuk mewadahi wisata rekreasi air yang ada di Telaga Sarangan. Nuansa dan konsep yang diambil adalah mendekatkan manusia dengan air, sehingga para wisatawan dapat merasakan kedekatan dengan alam, khususnya Telaga Sarangan. Kebutuhan akomodasi, serta pra-sarana seperti Restaurant, Ruang Serbaguna, Fitness Centre, Kolam Renang dan Area Rekreasi Air merupakan fasilitas yang disediakan. Konsep air diterapkan pada setiap aspek desain, diharapkan membuat pengunjung merasa berada dekat dengan alam.
Oleh karena itu, pendekatan yang digunakan yaitu pendekatan bentuk alam, dengan mengambil elemen air sebagai elemen utama pada alam di Telaga Sarangan. Bentukan dasar air yang menyerupai gelembung inilah yang menjadi konsep setiap aspek desain, yaitu pada bentuk massa, sirkulasi, struktur, fasad, dan ruang. Untuk mendukung konsep bentuk, maka diambil pendalaman struktur untuk desain ini.