Please take a moment to complete this survey below
Library's collection Library's IT development CancelDalam teknik tegangan tinggi, keefisiensian dan kelangsungan dari jalannya
diesel generator merupakan bagian yang amat penting; antara lain untuk mengatasi
gangguan short circuit, open circuit dan juga untuk mengatasi beban yang dapat
turun secara drastis / underload.
Load bank merupakan alat power proving equipment yang sangat penting,
dimana load bank digunakan untuk menjaga keefisiensian dan kelangsungan dari
jalannya motor diesel pada saat underload, yaitu sebesar 70 % dari besarnya daya
generator 3 KVA.
Disini akan direncanakan pembuatan alat automatic load bank dengan daya
2250 W yang terbagi dalam 3 step dengan tegangan kerja 220/380 V yang dikontrol
dengan menggunakan microcontroller 8031.
Dari hasil pengujian alat diperoleh bahwa person rata - rata beban nominal
adalah sebesar 86,93 % dan pembagian step dari dununy load adalah berdasarkan
pada kenaikan beban / load.
Untuk beban 3 0 antara 0 W sampai 150 W, maka dummy load
menjalankan 3 step, beban 3 0 antara 151 W sampai 900 W, maka dummy load
menjalankan 2 step, beban 3 antara 901 W sampai 1650 W, maka dummy load
menjalankan 1 step, beban 3 0 antara 1651 W sampai 2400 W, maka dummy load
tidak bekerja.