Please take a moment to complete this survey below

Library's collection Library's IT development Cancel

Dwi Pekan No.15/Thn.XVII/28 April-12 Mei 2009

Sajian utama Dwi Pekan edisi ini menampilkan mengenai Laboratorium Pasar Modal UK Petra. Lab. Pasar Modal UK Petra saat ini merupakan perwakilan BEJ pertama di Jawa Timur. Bahkan baru-baru ini pihak BEJ (kini menjadi BEI) meminta agar UK Petra segera mengurus MOU yang telah habis masa berlakunya. Hal ini menunjukkan bahwa BEI sampai saat ini masih sangat mempercayai Lab. Pasar Modal UK. Petra menjadi perwakilannya. Berita utama lainnya yaitu Direktorat Penelitian dan Pengabdian pada Masyarakat Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi (DP2M DIKTI) menghimbau perguruan tinggi untuk selenggarakan KKN (Kuliah Kerja Nyata) lewat Sosialisasi KKN-PPM yang diadakan di Garden Palace Hotel tanggal 15-16 April. Bertindak sebagai panitia penyelenggara, LPPM UKP sukses mengemas acara tersebut. Berita prestasi datang dari mahasiswa DKV, Godwin Romauld Andreanto O'Flaherty
dalam Indosat Short Movie Competition (ISMC). Ditayangkan perdana di Gedung Pusat Perfilman Usmar Ismail, Jakarta tanggal 1 April, film Godwin yang berjudul "Seperti Inikah Masa Depan Bumi???" menuai berbagai pujian dari Mira Lesmana, Nugie, serta Joko Anwar selaku juri. Halaman terakhir Dwi Pekan menampilkan foto-foto kegiatan Electrical Fiesta yang diadakan tanggal 23-25 April di Selasar P1.

Creator(s)
-
Contributor(s)
-
Publisher
Universitas Kristen Petra; 2009
Language
Indonesian
Category
newspapers – Serials published at stated, frequent intervals, such as daily or weekly, and containing news, editorials, features, advertisements, and other items of current interest
Sub Category
-
Source
Dwi Pekan No.15/Thn.XVII/28 April-12 Mei 2009
Subject(s)
  • PETRA CHRISTIAN UNIVERSITY-NEWSPAPERS
  • TABLOID NEWSPAPERS
File(s)

Similar Collection

by creator, contributor, or subject