Please take a moment to complete this survey below
Library's collection Library's IT development CancelIndustri Pengolahan Udang di kota Tarakan adalah sebuah fasilitas yang didalamnya terdapat kegiatan pengolahan udang menjadi udang beku yang berasal dari dua sumber yaitu penampungan udang hasil tangkapan para nelayan dan udang hasil budidaya, kegiatan pengolahan limbah udang sisa hasil produksi, restoran, area penjualan udang bagi masyarakat lokal, area kantor, serta fasilitas pendukung karyawan. Proyek ini terletak di kota Tarakan yang terkenal dengan hasil perikanannya khususnya udang. Lokasi tapak terletak di kecamatan Tarakan Utara tepatnya di daerah Juata Laut. Dengan adanya proyek ini diharapkan dapat menghidupkan daerah Juata Laut, memberdayakan masyarakat sekitar yang sebagian besar berprofesi sebagai nelayan, serta memberi lapangan pekerjaan baru bagi masyarakat lokal di daerah tersebut.