Please take a moment to complete this survey below
Library's collection Library's IT development CancelKebutuhan energi dewasa ini semakin meningkat dengart meningkatnya
taraf hidup manusia, tetapi cadangan bahan bakar konservatif (fosil) semakin
menipis karena digunakan terus menerus. Permasalahan ini menimbulkan krisis
energi secara global, oleh karena itu banyak dilakukan pengembangan bentuk
energi baru. Salah satunya dengan memakai energi angin yang bersifat
regeneratif (selalu dapat diperbaharui) dalam jumlah yang tak terbatas dan telah
digunakan sejak lama.
Kincir angin adalah pesawat konversi energi, dengan merubah energi
kinetis yang terdapat dalam arus udara ke energi rotasi dengan cara menangkap
angin dengan blade. Penangkapan angin tidak hanya berdasarkan prinsip 'sistem
menahan angin',tapi juga memperhatikan desain blade yang optimal dengan
memperhatikan teori profit (aerodinamis). Disini penyusun mencoba
merencanakan kincir angin yang digunakan untuk menggerakan ember berangkai
(memindahkan air dari dalam sumur ke bak penampung). Sebagai obyeknya
dilakukan di desa Nguri, kecamatan Lembeyan, kabupaten Magetan, dengan
kapaasitas yang dihasilkan 1,5 It/s. Dengan adanya perencanaan kincir angin ini
diharapkan dapat mencukupi kebutuhan akan air bersih didaerah tersebut.