Please take a moment to complete this survey below
Library's collection Library's IT development CancelDalam merencanakan suatu bangunan diperlukan suatu standar, salah satu
diantaranya adalah standar perencanaan elemen struktur beton bertulang. Di
Indonesia standar tersebut telah mengalami beberapa perubahan, diantaranya
Peraturan Beton Indonesia atau disingkat dengan PBI 1955, PBI 1971, Standar
Nasional Indonesia atau SNI No.03-2847-1992 dan yang terakhir adalah
Rancangan Standar Nasional Indonesia 2002. Dengan adanya perubahan standar
peraturan yang terjadi, hendaknya dilakukan upaya untuk mensosialisasikannya
kepada perencana atau pengguna peraturan dalam merencanakan elemen struktur
beton bertulang. Salah satu upaya yang dilakukan adalah dengan membandingkan
standar lama dan baru, untuk memudahkan proses pemahaman standar yang baru.
Makalah ini bertujuan untuk memaparkan perbedaan utama yang ada antara
standar SNI No.03-2847-1992 dengan RSNI 2002 beserta teori yang mendasari
perbedaan tersebut.