Please take a moment to complete this survey below

Library's collection Library's IT development Cancel

Perubahan fungsi rumah tinggal menjadi restoran steak dan es krim di Surabaya

Laporan ini disusun dalam rangka memenuhi persyaratan
kurikulum ujian sarjana arsitektur, semester X tahun kuliah
1983 - 1984, pada fakultas teknik arsitektur Universitas
Kristen Petra, Surabaya.
Adapun judul yang dipilih adalah: perubahan fungsi rumah
tinggal menjadi "Restoran Steak dan Es Krim".
Dalam laporan ini akan diuraikan mengenai hal-hal yang berhubungan
dengan perencanaan dan perancangan suatu restoran
steak dan es krim dengan menggunakan/memanfaatkan bangunan
rumah tinggal yang ada dengan cara menyesuaikan fungsinya
kembali.
Beberapa hal akan dibahas, terutama mengenai pengertian,
dan cara penyajian masakan steak serta perkembangan
usaha restoran sejenis yang ada di kota Surabaya, termasuk
beberapa fasilitas ataupun sarana yang disediakan oleh pe-
ngusaha restoran yang dapat memberikan daya tarik bagi pengunjung
seperti hiburan musik berupa audio.
Dalam restoran yang direncanakan ini disediakan fasili-
tas bagi pengunjung berupa: hiburan musik audio pada siang
hari dan hiburan musik piano yang dimainkan sendiri oleh
pemain pianonya secara langsung pada malam hari. Disediakan
pula dua unit toko, masing-masing menjual barang-barang cin-
dera mata dan pakaian jadi.
Adapun kapasitas restoran yang dirancang ini sebanyak
_+ 300 pengunjung, sesuai dengan keadaan yang ada di Surabaya.
Dengan kapasitas sebesar di atas terbagi dalam beberapa
ruangan untuk memberikan suasana yang berlainan pula sesuai
dengan keinginan pengunjung.
Akhirnya, dijelaskan pula besarnya biaya yang diperlukan
untuk membuka usaha restoran ini dengan rencana pengembalian
modal selama tiga sampai lima tahun.

Creator(s)
  • (377004) SUGIARTA WIRJAKUSUMA
Contributor(s)
  • Markus Ignatio Aditjipto → Advisor 1
  • Jimmy Nurdi Kusuma Priatman → Advisor 2
Publisher
Universitas Kristen Petra; 1983
Language
Indonesian
Category
s1 – Undergraduate Thesis
Sub Category
Laporan Perancangan Arsitektur
Source
Laporan Perancangan Arsitektur No. ...; Sugiarta Wirjakusuma (377004)
Subject(s)
  • RESIDENTIAL BUILDINGS
  • RESTAURANTS
File(s)

Similar Collection

by creator, contributor, or subject