Please take a moment to complete this survey below
Library's collection Library's IT development CancelSesuai dengan tujuan dan fungsi dari pelabuhan di mana merupakan
tempat berlindung bagi kapal-kapal yang melakukan kegiatan bongkar muat di dermaga terhadap serangan gelombang,
maka pelabuhan Meneng sudah mempunyai sifat yang demikian karena dilindungi oleh Pulau Bali secara alamiah,
Untuk itu dalam usaha pengembangan dan kebutuhan dari pelabuhan Meneng, maka di daerah ini direncanakan dermaga, untuk memenuhi
kebutuhan industri dan pertanian yang ada di kawasan daerah
ini termasuk pabrik Pupuk Sriwijaya.
Sejalan dengan adanya rencana pembangunan pengembangan
Dermaga Meneng ini, maka kami menetapkan suatu judul tugas
akhir yaitu Perencanaan Pengembangan Dermaga Pelabuhan Meneng-Banyuwangi",
Sedang permasalahan yang akan kami bahas dalam penulisan ini
dapat dikatagorikan atas hal-hal sebagai berikut:
A. Bidang pemilihan lokasi dermaga.
Meliputi uraian umum tentang, kondisi pelabuhan saat
ini, pemilihan lokasi, serta fasilitas penunjangnya,
tinjauan arus bongkar-muat serta perkiraannya bagi keperluan
industri sampai tahun 1990.
B. Bidang perencanaan konstruksi,
Meliputi analisa data yang manunjang perencanaan dermaga
antara lain: angin, arus, gelombang, pasang surut,
keadaan tanah, alternatif bentuk konstruksi, pemilihan
bentuk dan arah dermaga serta dimensi dari
dermaga yang direncanakan.
C. Bidang perhitungan konstruksi.
Meliputi perhitungan konstruksi dermaganya antara lain
perhitungan plat, balok, poer, tiang pancang, perhitungan trestle, dolphin.
Analisa dan perhitungan atas bidang permasalahan tersebut di atas akan kami uraikan dalam bab-bab berikut secara teratur.