Please take a moment to complete this survey below
Library's collection Library's IT development CancelTeknologi pada dasarnya membantu aktivitas manusia, begitu juga dengan perkembangan internet. Banyak website yang memiliki aplikasi dalam membantu atau memudahkan aktivitas manusia. Salah satunya adalah Editor Teks Online. Editor Teks Online ini memudahkan pengguna untuk dapat membuat dokumen di mana dan kapan saja dengan hanya berkoneksikan internet. Selain itu untuk mempermudah pengguna dalam mengakses halaman website ini diperlukan fasilitas social connector.
Website ini dibuat menggunakan pemrograman PHP dan untuk mendesain template menggunakan metode CSS. Untuk editor yang digunakan untuk membuat file menggunakan tinyMCE, dengan pemrograman javascript. Web ini memiliki fitur login with facebook, posting, membuat dokumen baru, fitur upload dan download file yang telah dibuat.
Berdasarkan hasil pengujian yang telah dilakukan, Web ini memiliki fitur dan menu telah berfungsi, di antaranya yaitu login with facebook, posting, membuat dokumen baru, menu profile user, fitur upload dan download file.