Please take a moment to complete this survey below
Library's collection Library's IT development CancelPerkembangan otomotif di dunia menyebabkan bertambahnya jumlah
kendaraan dan berkurangnya lahan parkir, ketersediaan tempat parkir merupakan
salah satu kebutuhan dalam sistem transportasi, karena setiap perjalanan dengan
kendaraan pribadi umumnya selalu dimulai dan diakhiri di tempat parkir, banyak
dijumpai mobil saling berdempetan parkir sehingga pengendara sulit untuk keluar
dan masuk ke mobil, maka produsen otomotif melakukan perubahan pada engsel
pintu mobil standar dengan penambahan model engsel pintu mobil yang lebih
inovatif dan memiliki efisiensi parkir yang lebih optimal. Namun belum diketahui
seberapa pasti besar pengaruh penambahan inovasi engsel pintu gunting dapat
mengefisienkan tempat parkir serta perubahan terhadap industri otomotif. Oleh
karena itu, dilakukan penelitian untuk mengetahui efisiensi tempat parkir untuk
kendaraan mobil. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pemakaian engsel pintu
gunting dengan menggunakan hidrolik stay damper untuk mobil Honda Jazz RS
tahun 2009 didapatkan hasil yang sangat efisiensi untuk membuka pintu mobil
kurang lebih 30 derajat dan mengayun ke atas sebesar 55 derajat dibandingkan
dengan engsel pintu mobil standar yang membutuhkan sekitar kurang lebih 85
derajat untuk membuka pintu dan sering menimbulkan kecelakaan.