Please take a moment to complete this survey below
Library's collection Library's IT development CancelAnswering Machine konvensional yang ada sekarang ini memiliki
beberapa keterbatasan misalnya dalam hal kapasitas penyimpanan pesan, tidak
bisa membedakan penerima pesan dan tidak memungkinkan untuk pengaksesan
jarak jauh. Untuk mengatasi masalah ini, dalam Tugas Akhir ini akan dibuat
sebuah Answering Computer / Komputer Penjawab Telepon yang memiliki
kapasitas penyimpanan pesan yang besar, mampu untuk membedakan penerima
pesan dan mampu untuk diakses jarak jauh melalui jaringan telepon.
Komputer Penjawab Telepon ini terdiri dari dua bagian yaitu
perangkat keras yang terhubung langsung dengan jaringan telepon, dan komputer
yang berfungsi untuk memproses sinyal-sinyal yang masuk dari perangkat keras,
dan berkomunikasi dengan penelpon. Perangkat lunak pada komputer dibuat
dengan Delphi 7.0. Semua sinyal selain sinyal suara akan diinputkan ke komputer
melalui parallel port dan sinyal suara dari jaringan telepon akan masuk dan keluar
dari dan ke komputer melalui sound card.
Dari hasil pengujian diketahui bahwa, perangkat keras dapat
mendeteksi dengan baik sinyal dari jaringan telepon dan komputer dapat bekerja
dengan baik dalam memproses sinyal masukan dari perangkat keras dan dalam
memainkan suara, sehingga sistem ini berfungsi dengan baik. Oleh karena itu
dapat disimpulkan bahwa Komputer Penjawab Telepon ini dapat dipakai sebagai
alternatif yang lebih baik daripada Answering Machine konvensional.