Please take a moment to complete this survey below

Library's collection Library's IT development Cancel

Vihara dan tempat meditasi Buddha Teravadha di Selopanggang, Kediri

“Vihara dan Tempat Meditasi di Selopanggung, Kediri” merupakan fasilitas yang berfungsi sebagai wadah untuk menampung kegiatan keagamaan umat Buddha. Fasilitas keagamaan yang disediakan meliputi Dhammasalla yang merupakan gedung ibadah, Dhammaclass, kantin, perpustakaan, dan tempat meditasi.
Pendekatan perancangan yang dipilih adalah simbolis tentang perjalanan hidup Sang Buddha dalam mencapai pencerahan. Rangkaian perjalanan hidup Sang Buddha terdiri atas kamadhatu, rupadhatu, hingga arupadhatu di mana Sang Buddha menghilang tanpa jejak saat mencapai pencerahan dan hanya alamlah yang tersisa. Oleh karena itu, konsep peranangan yang diambil adalah permainan solid – void yang melambangkan perjalanan hidup Sang Buddha dari kamadhatu hingga arupadhatu.
Aplikasi konsep solid – void yang dipilih berpengaruh pada tatanan massa, zoning, dan bentuk massa. Konsep solid mulai diterapkan di massa terdepan pada bangunan , yaitu Dhammasalla dan diakhiri oleh konsep void yang akhirnya menyatu dengan alam di massa belakang pada bangunan, yaitu Tempat Meditasi. Untuk memperkuat konsep, dipilihlah pendalaman karakter ruang yang dapat menunjukkan kontrasnya perbedaan akan suatu ruang yang solid dan void (menyatu dengan alam).

Creator(s)
  • (22410101) KARTIKA KUMALASARI
Contributor(s)
  • J. Loekito Kartono → Advisor 1
  • Wanda Widigdo Canadarma → Advisor 2
  • Timoticin Kwanda → Advisor 3
Publisher
Universitas Kristen Petra; 2014
Language
Indonesian
Category
s1 – Undergraduate Thesis
Sub Category
Laporan Perancangan Arsitektur
Source
Laporan Perancangan Arsitektur No. 04023299/ARS/2014; Kartika Kumalasari (22410101)
Subject(s)
  • TEMPLES, BUDHIST
  • BUDHIST MEDITATIONS-BUILDINGS
File(s)

Similar Collection

by creator, contributor, or subject