Please take a moment to complete this survey below
Library's collection Library's IT development CancelLimbah ban bekas sudah banyak dimanfaatkan sebagai material konstruksi, misalnya sebagai dinding penahan tanah. Melalui penelitian ini dicoba kemungkinan pemanfaatan ban bekas untuk meningkatkan daya dukung tanah lunak dengan melihat penurunan dan pola keruntuhan tanah. Ban bekas ini dirangkai sedemikian rupa dalam berbagai bentuk konfigurasi dan diisi dengan tanah urugan, yang selanjutnya dinamakan tire soil. Penelitian ini dilakukan di laboratorium, pada tanah lempung unsaturated dengan WL = 126,89 % dan derajat kejenuhan (S) = 86,8 %. Dari hasil penelitian terlihat adanya peningkatan daya dukung tanah yang menggunakan tire soil. Di mana pada konfigurasi 3 ban, terjadi peningkatan daya dukung tanah sebesar 200%.