Please take a moment to complete this survey below

Library's collection Library's IT development Cancel

Pandangan orangtua murid Suku Jawa di Surabaya terhadap pembelajaran Bahasa Tionghoa

Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui pandangan orangtua murid suku Jawa di Surabaya terhadap pembelajaran bahasa Tionghoa. SMAN 5 sebagai salah satu sekolah negeri di Surabaya memberikan pengajaran bahasa Tionghoa dalam bentuk kelas bahasa bagi siswa-siswinya. Orangtua siswa juga berperan dalam menentukan minat siswa dalam memilih kelas bahasa tersebut. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dan metode penjabaran teori deskriptif untuk mendeskripsikan pandangan terhadap pembelajaran. Hasil penelitian menunjukkan sebagian besar orangtua murid menganggap bahasa Tionghoa penting untuk saat ini, namun ada juga orangtua murid yang menanggapinya secara netral. Dari kedua puluh orangtua murid SMAN 5, hanya ada dua orang (10%) yang tidak mendukung anaknya belajar bahasa Tionghoa, dikarena kurangnya pemahaman terhadap bahasa Tionghoa saat ini. Sementara delapan belas orangtua (90%) lainnya mendukung anaknya belajar bahasa Tionghoa karena mereka menganggap bahasa Tionghoa penting guna menunjang pekerjaan sang anak kelak.

Creator(s)
  • (12408001) MELISSA VERONICA H
Contributor(s)
  • Dwi Setiawan → Advisor 1
  • Ribut Basuki → Advisor 2
  • Elisa Christiana → Examination Committee 1
Publisher
Universitas Kristen Petra; 2012
Language
Indonesian
Category
s1 – Undergraduate Thesis
Sub Category
Skripsi/Undergraduate Thesis
Source
Skripsi No. 02010096/CHI/2012; Melissa Veronica Hadiwidjojo (12408001)
Subject(s)
  • CHINESE LANGUAGE-INDONESIA-STUDY AND TEACHING
File(s)

Similar Collection

by creator, contributor, or subject