Please take a moment to complete this survey below

Library's collection Library's IT development Cancel

Fasilitas wisata, edukasi, dan konservasi burung di Surabaya

Proyek ini merupakan sebuah fasilitas wisata, edukasi dan konservasi mengenai satwa burung di Surabaya, tepatnya di daerah pantai Kenjeran. Kota Surabaya merupakan salah satu kota terbesar di pulau Jawa, dan sering didatangi oleh para wisatawan local maupun international. Banyaknya wisatawan merupakan potensi untuk meningkatkan pariwisata di Surabaya, yang sudah mulai berkurang, khususnya wisata alam. Proyek tugas akhir ini merupakan fasilitas wisata alam yang menghadirkan pengalaman yang belum pernah ada di Surabaya
Proyek ini terdiri dari fasilitas restoran dan foodcourt, toko souvenir, kantor pengelola, fasilitas konservasi dan servis, gallery, café, aviary besar, aviary kecil, area burung darat, area burung air, dan ruang terbuka yang bersebelahan langsung dengan hutan bakau. Rumusan masalah pada proyek adalah menciptakan sebuah bangunan yang dapat menampung interaksi manusia dengan burung, tanpa membatasi ruang gerak burung
Untuk menjawab masalah tersebut maka penulis menggunakan pendekatan struktur bentang lebar dan pendalaman yang digunakan yaitu pendalaman struktur, untuk memberikan struktur yang kuat dalam mendesain proyek ini.

Creator(s)
  • (22411104) TOMMY ADITYA KOHAR
Contributor(s)
  • Anik Juniwati → Advisor 1
  • Timoticin Kwanda → Advisor 2
  • Joyce M.Laurens → Advisor 3
Publisher
Universitas Kristen Petra; 2015
Language
Indonesian
Category
s1 – Undergraduate Thesis
Sub Category
Laporan Perancangan Arsitektur
Source
Laporan Perancangan Arsitektur No. 01023444/ARS/2015; Tommy Aditya Kohar (22411104)
Subject(s)
  • EDUCATION PARKS-DESIGNS AND PLANS
  • RECREATION AREAS
  • BIRDS-CONSERVATION
File(s)

Similar Collection

by creator, contributor, or subject