Please take a moment to complete this survey below
Library's collection Library's IT development CancelPenelitian ini dilakukan untuk mengetahui hasil evaluasi dari pelaksanaan special events yang dilakukan secara berkesinambungan oleh Marketing Public Relations Lenmarc Mall. Special events merupakan salah satu kegiatan utama yang dilakukan untuk memenuhi tujuan perusahaan yaitu meningkatkan jumlah pengunjung mall. Pada penelitian ini special events yang dievaluasi ada tiga yaitu ‘Doraemon Christmas and New Year Bazaar’, ‘Imlek Wayang Potehi’ dan ‘Zumba Bokwa Fitness Party’, periode Januari-Maret 2013. Dalam melakukan evaluasi, di sini terdapat lima tahapan yang diteliti di antaranya riset, desain, perencanaan, koordinasi dan evaluasi. Lima tahap tersebut merupakan syarat dari suksesnya suatu special events.
Jenis penelitian ini adalah deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Metode penelitian yang digunakan adalah studi kasus dengan menggabungkan berbagai sumber data. Hasil dari penelitian ini adalah setiap special events memiliki jangka waktu yang berbeda pada setiap tahapan, dan juga setiap special events memiliki kelemahan pada bagian riset dimana mempengaruhi tahapan selanjutnya dan juga bagian evaluasi yang berpengaruh pada kesuksesan special events berikutnya, tetapi secara keseluruhan special events yang diadakan sudah dapat memenuhi tujuan perusahaan.