Please take a moment to complete this survey below
Library's collection Library's IT development CancelPesan peringatan bahaya merokok versi “merokok membunuhmu” mulai berlaku
tanggal 1 Januari 2014 untuk menggantikan pesan peringatan bahaya merokok
lama versi “merokok dapat menyebabkan kanker, serangan jantung dan gangguan
kehamilan dan janin”, hal ini diatur dalam Peraturan Pemerintah no. 109 tahun
2012. Penelitian ini ditujukan untuk menjelaskan efektivitas pesan peringatan
versi “merokok membunuhmu” pada remaja Surabaya. Konsep, teori dan juga
metode penelitian yang digunakan adalah Customer Response Index. Customer
Response Index terdiri dari awareness, comprehend, interest, intention dan juga
action. Berdasarkan hasil penelitian, bagian pesan yang paling berdampak, baik
itu positif atau negatif terhadap responden adalah tulisan “merokok
membunuhmu”. Ada 5 tahap pada Customer Response Index, persentase tertinggi
ada pada tahap awareness yaitu sebanyak 94%, sedangkan persentase terendah
ada pada tahap actions yaitu sebanyak 69.2%. Di mana ambang batas Customer
Response Index adalah 50%.