Please take a moment to complete this survey below
Library's collection Library's IT development CancelTana Toraja adalah salah satu kabupaten yang berada di propinsi Sulawesi Selatan. Tana Toraja tidak hanya dikenal sebagai ikon pariwisata propinsi Sulawesi Selatan tetapi juga mempunyai banyak peninggalan budaya yang memiliki keunikan. Diantara banyaknya peninggalan budaya yang ada di kabupaten Tana Toraja salah satunya yaitu Pura Tambunan Litak yang merupakan tempat ibadah umat Hindu atau yang disebut sebagai agama Aluk Todolo. Pura tersebut dijaga oleh seorang rohaniawan yang bernama Ne’ Tato’ Dena’ dan bergelar Ne’ Sando. Perancangan buku mengenai penjaga pura ini dibuat untuk memberikan informasi kepada masyarakat mengenai keberadaan umat Hindu di Tana Toraja melalui kehidupan penjaga pura sekaligus untuk memberikan motivasi kepada masyarakat akan pentingnya suatu pengabdian yang tulus. Akhirnya, dengan perancangan buku ini diharapkan dapat menambah wawasan mengenai keberadaan umat Hindu di Tana Toraja.