Please take a moment to complete this survey below
Library's collection Library's IT development CancelData akademik calon mahasiswa dan mahasiswa Universitas Kristen Petra (UKP) yang telah disimpan selama ini belum digunakan untuk menghasilkan informasi. Top-level management UKP memerlukan cara untuk menghasilkan informasi dari data tersebut. Informasi yang dihasilkan diharapkan dapat mendukung proses pengambilan keputusan oleh top-level management.
Sebelum memulai pengembangan aplikasi, dilakukan analisa dan desain terhadap data akademik mahasiswa dan kebutuhan top-level management. Tahap desain menghasilkan sejumlah pemodelan yang nantinya digunakan untuk membuat aplikasi.
Hasil akhir dari pengembangan aplikasi ini adalah sebuah aplikasi Decision Support System Akademik UKP. Aplikasi yang dikembangkan mencakup fitur Extract, Transform, and Load (ETL), kustomisasi grafik, penentuan nilai fuzzy, kustomisasi fuzzy association rules, dan maintain pengguna.