Please take a moment to complete this survey below
Library's collection Library's IT development CancelKualitas sumber daya manusia menjadi tolak ukur keberhasilan suatu perusahaan. Kualitas SDM tersebut dapat dilihat dari tingkat kinerja masing-masing karyawan. Kinerja dapat dipengaruhi oleh beberapa faktor. Tujuan dalam penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh signifikan dan positif secara parsial dan secara simultan spiritual leadership dan kepuasan kerja terhadap kinerja karyawan pada PT Sari Pawita Pratama.
Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian kuantitatif. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh karyawan PT Sari Pawita Pratama yang berjumlah 80 orang. Sampel diambil dengan menggunakan teknik sampling jenuh sehingga jumlah sampel sebanyak 80 karyawan. Pengumpulan data dilakukan dengan cara melakukan penyebaran kuesioner. Teknik analisis data menggunakan analisis regresi liniear berganda.
Hasil riset yang diperoleh dalam penelitian ini menunjukkan bahwa spiritual leadership dan kepuasan kerja memiliki pengaruh positif dan signifikan secara parsial dan simultan terhadap kinerja karyawan pada PT Sari Pawita Pratama.