Please take a moment to complete this survey below

Library's collection Library's IT development Cancel

Analisa keuangan rumah toko dengan penerapan pengolahan air limbah dan penampungan air hujan

Pertumbuhan ekonomi di Indonesia sekarang ini memacu para investor properti untuk melakukan sebuah investasi, salah satunya pada bidang properti rumah toko. Dampak negatif pembangunan rumah toko adalah buangan air limbah yang tidak diolah dan langsung dibuang dapat mencemari lingkungan. Untuk mengatasi masalah pencemaran air akibat air buangan rumah toko diperlukan sistem pengolahan air limbah serta penampungan air hujan untuk mengurangi limpasan permukaan. Pada penelitian ini direncanakan sembilan unit rumah toko dengan desain penerapan pengolahan air limbah dan penampungan air hujan serta analisa keuangannya untuk menentukan kelayakan investasi. Kriteria penilaian yang dipakai untuk analisa keuangan investasi adalah Net Present Value (NPV), Internal Rate of Return (IRR), dan Benefit Cost Ratio (BCR). Dari hasil penelitian didapatkan desain bak penampung air limbah dengan ukuran 1,2 m x 1m x 1 m dan bak air hujan dengan ukuran 2,5 m x 1 m x 1,5 m untuk satu rumah toko. Dari hasil analisa keuangan dengan umur rencana investasi 5 tahun, diperoleh hasil nilai NPV sebesar Rp. 6.682.928.308, IRR sebesar 14%, dan BCR sebesar 1,38% yang berarti investasi rumah toko dengan pengolahan air limbah dan penampungan air hujan layak untuk diterapkan.

Creator(s)
  • (21410007) ANTONIUS HADI UTOMO
  • (21410061) YOHANES CHRISTIAN W.
Contributor(s)
  • Herry Pintardi Chandra → Advisor 1
  • Cilcia Kusumastuti, S.T., M.Eng. → Advisor 2
  • Frederik Jones Syaramual → Examination Committee 1
Publisher
Universitas Kristen Petra; 2015
Language
Indonesian
Category
s1 – Undergraduate Thesis
Sub Category
Skripsi/Undergraduate Thesis
Source
Skripsi No. 21012072/SIP/2015; Antonius Hadi (21410007), Yohanes Christian W (21410061)
Subject(s)
  • BUILDING ESTIMATES
  • SEWAGE DISPOSAL
  • SEWAGE-PURIFICATION
File(s)

Similar Collection

by creator, contributor, or subject