Please take a moment to complete this survey below
Library's collection Library's IT development CancelStudy Lounge Cafe merupakan fasilitas yang dirancang untuk memenuhi kebutuhan pelajar serta mahasiswa yang berbasis individu dan kelompok dalam mengerjakan tugas, dilengkapi dengan fasilitas pendukung seperti AC, wifi, mesin fotokopi, printer, scanner, komputer, dan sebagainya yang dirasa dapat meningkatkan efektifitas kerja. Pada perancangan Study Lounge Cafe, area kafe dan area belajar dibedakan sehingga aktivitas yang ada tidak saling mengganggu. Konsep yang digunakan yaitu ”A Fun Place to Study”, dengan tema ”Playground” untuk mengubah pandangan mengenai area belajar yang cenderung membosankan menjadi area belajar yang menarik dan menyenangkan. Pengaplikasian konsep dengan menggunakan permainan warna cerah yang dipilih berdasarkan psikologi warna dan filosofi warna kota Surabaya serta elemen pendukung lain yang membuat desain tampak dinamis. Perancangan menggunakan metode design thinking menurut Kembel (2009).