Please take a moment to complete this survey below
Library's collection Library's IT development CancelFasilitas Meditasi di Surabaya ini merupakan fasilitas yang bertujuan untuk
memperkenalkan kegiatan meditasi yang bukan hanya bagian dari suatu agama tertentu namun
sebagai alternative penyegaran psikologis/stress healing dan membantu meringankan penyakit
fisik. Rencana pengembangan Unit Pelayanan (UP) Kertajaya sejak tahun 2007 sebagai kawasan
strategis ekonomi medukung keberadaan fasilitas ini untuk mengurangi efek stres akibat bekerja.
Fasilitas meditasi ini diharapkan akan menjadi ikon penyegaran psikologis di tengah padatnya
kawasan bisnis dan pendidikan di kota Surabaya.
Fasilitas yang direncanakan meliputi fasilitas umum (area penerima dan resto), fasilitas
penginapan (asrama dan cottage), fasilitas meditasi (kelas dan pelatihan) indoor dan outdoor bagi
umum dan program eksklusif. Metode pendekatan yang dipakai adalah pendekatan simbolik. Hal
ini dilakukan agar tujuan memperkenalkan meditasi pada masyarakat dapat tercapai melalui
bangunan yang mencerminkan proses meditasi. Tidak hanya melalui bentuk bangunan, proses juga
ditunjukkan melalui tatanan massa dan fasad bangunan. Selain itu, dipilih pendalaman karakter
ruang untuk mendukung kegiatan meditasi, diharapkan peserta meditasi dapat lebih mudah
mencapai ketenangan dan suasana ‘hening’ sejak awal memasuki ruang latihan.