Please take a moment to complete this survey below
Library's collection Library's IT development CancelProyek ini merupakan sebuah fasilitas yang mewadahi para tunanetra yang ada di
Surabaya untuk beraktivitas dan bersosialisasi. Di dalamnya terdapat berbagai fasilitas yang
disesuaikan dengan karakteristik dan kemampuan tunanetra seperti kelas musik, panti pijat, dan
perpustakaan audio, sehingga diharapkan tunanetra dapat memiliki bekal lebih dan juga
kepercayaan diri untuk terjun di kehidupan bermasyarakat. Selain itu dengan adanya proyek ini,
diharapkan masyarakat umum dapat memahami tunanetra lebih dalam lagi dan dapal menghargai
mereka sebagai manusia yang sederajat. Adapun lokasi Surabaya dipilih dikarenakan Surabaya
sebagai kota kedua terbesar di Indonesia dan juga ibukota propinsi Jawa Timur tidak memiliki
fasilitas yang memadai untuk tunanetra bersosialisasi dan mengasah ketrampilan.
Rumusan masalah dalam proyek ini adalah bagaimana proyek ini harus dapat diakses
oleh tunanetra secara mandiri dan aman, serta menyediakan fasilitas bagi aktivitas yang
disesuaikan dan dapat meningkatkan nilai hidup para tunanetra. Untuk menjawab masalah
tersebut, maka digunakan pendekatan perancangan sirkulasi dan way finding sesederhana mungkin
sehingga memudahkan tunanetra dalam berorientasi dan bergerak di dalam proyek. Sedangkan
untuk memudahkan tunanetra mengenal suatu area dengan mudah dan mandiri, maka digunakan
pendalaman pengalaman multi indera di setiap area proyek .