Please take a moment to complete this survey below
Library's collection Library's IT development CancelCorporate Social Responsibility (CSR) memberikan banyak manfaat bagi
berbagai pihak. Penelitian mengenai CSR terhadap earning quality perlu ditindak
lanjuti karena secara teoritis seharusnya perusahaan yang melakukan CSR maka
earning quality dari perusahaan tersebut akan meningkat. Akan tetapi, Penelitian
mengenai pengaruh CSR terhadap earning quality masih sangat sedikit dan
hasilnya masih beragam. Oleh karena itu, penelitian ini dilakukan untuk
mengetahui pengaruh Corporate Social Responsibility (CSR) terhadap persistensi
laba pada perusahaan yang begerak di sektor pertambangan yang terdaftar pada
Bursa Efek di Indonesia pada tahun 2010 hingga 2014 dengan 56 sampel dan
penggunaan aplikasi SPSS versi 22 sebagai alat ukur.
Penelitian ini menggunakan CSR sebagai variabel independen dan
persistensi laba sebagai variabel dependen, serta beberapa variabel kontrol yaitu
ukuran perusahaan dan tingkat hutang. Hasil dari penelitian ini belum berhasil
membuktikan pengaruh CSR terhadap persistensi laba perusahaan di sektor
pertambangan di Indonesia pada tahun 2010 hingga 2014. Variabel-variabel
kontrol yang digunakan dalam penelitian ini juga belum berhasil membuktikan
pengaruh terhadap persistensi laba perusahaan di sektor pertambangan di
Indonesia.