Please take a moment to complete this survey below
Library's collection Library's IT development CancelPerdagangan merupakan kegiatan transaksi antara penjual dan pembeli. Transaksi ini biasanya berupa penukaran uang pembeli dengan barang atau jasa dari penjual. Bagi banyak orang perdagangan juga merupakan sebuah peluang untuk meningkatkan profit pengguna. Tetapi pengguna pun harus pandai dalam memprediksi permintaan konsumen, untuk meminimalisir kekadaluarsaan barang yang akan mengakibatkan kerugian dan tentunya mengurangi profit bagi perusahaan atau toko-toko.
Salah satu solusi cepat untuk mengurangi masalah tersebut, yaitu dengan menggunakan software untuk memprediksi kedepannya yang bagaimana dapat mengkalkulasi semua arus kas dalam toko tersebut. Sehingga nantinya dapat mengurangi kerugian yang dialami oleh toko tersebut karena stok yang habis atau kadaluarsa.
Point of Sales merupakan sebuah sistem software yang dapat mencatat setiap transaksi yang dilakukan oleh penjual dan pembeli. Sistem ini pun dapat mencatat setiap detil secara akurat.