Please take a moment to complete this survey below

Library's collection Library's IT development Cancel

Pengaruh desain cladding terhadap penurunan suhu ruang kamar pada apartemen di Kota Surabaya studi kasus kamar apartemen menghadap sisi utara

Penelitian ini bertujuan untuk mempelajari apakah beberapa desain cladding memiliki pengaruh berbeda terhadap penurunan suhu ruang kamar hadap utara pada apartemen di Kota Surabaya. Penelitian ini berfokus pada pengukuran data dan penilaian responden dari tiga apartemen, yaitu High Point Apartment, Gunawangsa Manyar Apartment, dan Universitas Ciputra Apartment. Penelitian dilaksanakan menggunakan metode kuantitatif dengan dua macam penelitian, yaitu penelitian eksperimen dan penelitian survei. Hasil penelitian menunjukkan bahwa desain cladding memiliki pengaruh terhadap penurunan suhu ruang kamar apartemen menghadap sisi utara di Kota Surabaya ditunjukkan dengan suhu indoor kamar apartemen yang lebih rendah dibandingkan suhu outdoor pada siang hari, serta perbedaan rata-rata suhu indoor apartemen yang pada malam hari dikarenakan adanya perbedaan desain cladding pada masing-masing apartemen. Desain cladding apartemen yang terbaik dalam menurunkan suhu jika dilihat dari rata-rata suhu indoor terendah pada malam hari adalah milik Universitas Ciputra Apartment Berdasarkan survei kepada 32 responden, 50% responden memiliki pemahaman akan adanya keterkaitan antara desain cladding terhadap suhu yang dirasakan selama tinggal di dalam kamar apartemen.

Creator(s)
  • (22412005) JOHAN HARIYONO
Contributor(s)
  • Christina Eviutami Mediastica S.T., PH.D. → Advisor and Examination Committee
Publisher
Universitas Kristen Petra; 2016
Language
Indonesian
Category
s1 – Undergraduate Thesis
Sub Category
Skripsi/Undergraduate Thesis
Source
Skripsi No. 02023609/ARS/2016; Johan Hariyono (22412005)
Subject(s)
  • TEMPERATURE CONTROL
  • CURTAIN WALLS
File(s)

Similar Collection

by creator, contributor, or subject