Please take a moment to complete this survey below
Library's collection Library's IT development CancelPengenalan kembali tentang tanaman obat tradisional dirasa penting di jaman di mana orang sudah banyak yang melupakannya dan menggantikannya dengan obat-obatan kimia. Penggunaan obat-obatan kimia yang berlebihan belum tentu baik bagi tubuh kita. Penulis ingin mengenalkan kembali tanaman obat tradisional dan manfaatnya dalam bentuk teh, yang banyak dikonsumsi di masyarakat Indonesia, agar tanaman obat tradisional dapat dibudayakan lagi. Penelitian ini dilakukan dengan cara menelaah buku-buku, meneliti kebiasaan masyarakat, dan wawancara terhadap ahli di bidangnya.