Please take a moment to complete this survey below
Library's collection Library's IT development CancelCV. Dwisatya Citra Perdana merupakan perusahaan yang bergerak dalam
bidang penjualan produk makanan, minuman bayi dan kecap yang melayani dalam
jumlah banyak dan sedikit. Sistem pembayaran yang digunakan adalah secara tunai
dan kredit. Selama ini perusahaan masih menggunakan sistem manual dalam hal
mencatat pembelian, penjualan maupun pada persediaan barang. Akibatnya sering
terjadi perbedaan antara stock yang tertera pada kartu stock dengan jumlah barang
yang ada secara fisik sehingga mempengaruhi efisiensi dan efektivitas kerja,
sehingga pelayanan terhadap pelanggan menjadi sangat lambat.
Pada Tugas akhir ini, dirangkai beberapa proses atau transaksi yang terkait
dengan sistem pembelian, penjualan dan persediaan barang. Perangkat lunak ini
dibuat dengan menggunakan sistem operasi Windows 2000 Server. Database yang
digunakan adalah Microsoft SQL Server 7.0 dan bahasa pemrograman yang
digunakan adalah Borland Delphi 6.0. Proses desain mulai dari sistem flow, Data
Flow Diagram sampai dengan Entity Relationship Diagram. Proses implementasi
program dalam bahasa pemrograman Delphi yang memanfaatkan basis koneksi ke
database SQL Server.
Perangkat lunak yang dihasilkan ini dapat mengetahui hasil pembelian,
penjualan, dan persediaan barang yang ada di gudang. Proses pemesanan dengan
menggunakan Economic Order Quantity dimana dapat memesan jumlah dari EOQ
tersebut. sehingga sistem pembelian, penjualan dan persediaan barang dapat
dikontrol dengan baik. Proses penagihan customer dan proses pembayaran supplier
dapat terkontrol dengan adanya laporan hutang dan laporan piutang.