Please take a moment to complete this survey below
Library's collection Library's IT development CancelPerancangan ini dilakukan guna menyelesaikan permasalahan: 1) kurangnya unsur karakteristik budaya China, 2) tidak adanya area untuk menyambut tamu seperti lobby, dan 3) penggunaan perabot yang monoton. Melalui permasalahan tersebut, perancang mempelajari cara menciptakan suasana restoran China yang menarik dan nyaman dengan nuansa karakteristik budaya China yang dapat memaksimalkan fungsi masing-masing ruang dalam restoran. Perancangan interior restoran China yang berlokasi di Surabaya ini juga merupakan pengenalan bagi masyarakat terkait budaya China yang modern. Perancangan ini menggunakan metode Design Thinking untuk mendapatkan hasil yang maksimal. Hasil dari perancangan ini adalah fasilitas area menyambut lobby, area semi-VIP yang menawarkan pemandangan, ruang VIP sebagai area privasi, panggung sebagai pertunjukan menari ataupun menyanyi, area prasmanan, dan bar. Dengan hasil yang telah dirancang, diharapkan restoran China ini dapat menjadi alternatif solusi permasalahan yang ada, khususnya di Surabaya.