Please take a moment to complete this survey below
Library's collection Library's IT development CancelPenelitian ini bertujuan untuk menginvestigasi pengaruh pengungkapan emisi gas rumah kaca dan kinerja lingkungan terhadap nilai perusahaan. Penelitian ini juga menginvestigasi peran kinerja lingkungan dalam memoderasi hubungan antara pengungkapan emisi gas rumah kaca dan nilai perusahaan. Sampel dari penelitian ini adalah perusahaan yang berpartisipasi dalam Program Penilaian Peringkat Kinerja Perusahaan dalam pengelolaan lingkungan hidup (PROPER) oleh Kementerian Lingkungan Hidup Republik Indonesia yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) 2014-2017. Data yang digunakan adalah data sekunder berasal dari laporan tahunan dan/atau laporan keberlanjutan. Pengolahan data menggunakan software SPSS versi 23. Hasil dari penelitian menemukan bahwa pengungkapan emisi gas rumah kaca dan kinerja lingkungan berpengaruh positif terhadap nilai perusahaan. Kinerja lingkungan tidak memoderasi hubungan antara pengungkapan emisi gas rumah kaca dan nilai perusahaan. Variabel kontrol total aset dan net operating income berpengaruh positif terhadap nilai perusahaan.