Please take a moment to complete this survey below
Library's collection Library's IT development CancelManusia adalah “homo economicus” yang harus mengelola keuangannya sendiri dengan berbagai cara. Setiap individu adalah pribadi yang unik dan memiliki profil sosio-demografis yang berbeda. Perbedaan tersebut menyebabkan masing-masing individu memiliki kecenderungan yang berbeda dalam perilaku keuangan sehari-harinya. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah variabel sosio-demografis yaitu usia, jenis kelamin, tingkat pendidikan, dan tingkat pendapatan memengaruhi faktor-faktor penentu perilaku keuangan sehari-hari masyarakat di Indonesia. Penentu perilaku keuangan sehari-hari adalah anxiety, interest in financial issues, intuitive decisions, need for precautionary saving dan free-spending.
Responden dari penelitian berjumlah 253 orang dari beberapa kota di Indonesia. Hasil penelitian menunjukkan bahwa anxiety, interest in financial issues, need for precautionary saving dan free-spending merupakan perilaku keuangan sehari-hari masyarakat di Indonesia. Hasil uji OLS menunjukkan bahwa variabel sosio-demografis yaitu usia, jenis kelamin, tingkat pendidikan, dan tingkat pendapatan berpengaruh terhadap faktor-faktor penentu perilaku keuangan sehari-hari.