Please take a moment to complete this survey below

Library's collection Library's IT development Cancel

Perancangan film pendek tentang perlakuan terhadap bipolar disorder di Surabaya bagi remaja usia 17-23 tahun

Bipolar Disorder merupakan gangguan pada otak yang menyebabkan pergantian mood energy, dan level aktivitas secara tidak normal. Namun gangguan ini masih kurang dikenal dan diwaspadai oleh Remaja berusia 17-23 Tahun karena gejalanya yang kurang mencolok. Hal ini sangatlah mengkhawatirkan terutama pada Remaja berusia 17-23 tahun di mana pada rentan usia tersebut gejala Bipolar Disorder dapat muncul. Di dalam lingkungan pertemanan Remaja berusia 17-23 tahun banyak hal-hal yang menghambat pemulihan penderita Bipolar Disorder seperti pembully, tidak peduli dengan lingkungan sekitar dan lain-lain. Dan jika hal ini tidak dipedulikan oleh Remaja, maka proses pemulihan penderita Bipolar Disorder bisa menjadi terhambat atau bahkan dapat mendorong penderita untuk bunuh diri. Metode penelitian yang digunakan adalah metode 5W+1H untuk melakukan investigasi dan penelitian terhadap masalah yang terjadi. Solusi yang diberikan yaitu dengan membuat film pendek. Film pendek ini dibuat dengan tujuan untuk memberikan pemahaman kepada Remaja berusia 17-23 tahun agar mereka mengetahui bagaimana ciri-ciri Bipolar Disorder dan mengedukasi agar mereka mau peduli dengan lingkungan di sekitar mereka.

Creator(s)
  • (42415041) ALBERT SURYA KURNIAWAN
Contributor(s)
  • Drs. Cok Gde Raka Swendra, M.Si. → Advisor and Examination Committee
  • Hen Dian Yudani → Advisor 2
  • Vanessa Yusuf → Examination Committee 2
  • Daniel Kurniawan, S.Sn., M.Med.Com → Examination Committee 3
Publisher
Universitas Kristen Petra; 2019
Language
Indonesian
Category
s1 – Undergraduate Thesis
Sub Category
Audio Visual dan Animasi
Source
Audio Visual dan Animasi No. 00023308/DKV/2019; Albert Surya Kurniawan (42415041)
Subject(s)
  • VISUAL COMMUNICATION
  • SHORT FILMS
File(s)

Similar Collection

by creator, contributor, or subject