Please take a moment to complete this survey below
Library's collection Library's IT development CancelPendidikan merupakan salah satu hak yang seharusnya didapatkan oleh anak-anak. Di Indonesia sendiri, terdapat wajib belajar 12 tahun mulai dari sekolah dasar hingga menengah keatas. Seni merupakan salah satu hal yang dekat dengan anak-anak sejak mereka usia dini. Misalnya, saat di taman kanak-kanak, anak-anak tidak langsung belajar berhitung ataupun membaca. Namun, mereka belajar untuk mewarnai dengan rapi, mengelem, maupun menggunting. Hal ini, menunjukkan bahwa seni memiliki pengaruh bahkan digunakan sebagai dasar pembelajaran. Perancangan ini ditujukan agar orang tua, terutama ibu, mendapatkan awareness untuk menggunakan seni sebagai media pembelajaran yang menyenangkan sehingga anak antusias belajar sekaligus melatih kreativitas mereka.